VISI KOPKAR AUTO2000



Pembentukan Koperasi Karyawan (Kopkar) merupakan salah satu metode perusahaan untuk meningkatkan kesejahteraan karyawan dengan sistem yang sederhana, ringan, dan mudah. Seperti Kopkar Auto2000 yang memiliki ragam layanan yang menguntungkan karyawan seluruh cabang Auto2000.

Karyawan tetap dengan masa kerja lebih dari 2 tahun dapat mendaftar sebagai anggota dengan mudah. Karyawan juga tidak perlu datang ke bank untuk mencari pinjaman ringan. Karyawan bisa datang ke toko untuk melakukan pembelian barang kebutuhan dengan harga memikat dan potong gaji di akhir bulan. Bahkan, anggota koperasi dapat melakukan pengurusan STNK dan passport via Kopkar Auto2000 tanpa perlu repot.

Semua layanan tersebut didukung oleh tata kelola koperasi yang baik dan transparan. Laporan keuangan Kopkar Auto2000 setiap tahunnya diaudit oleh lembaga akuntan independen.  Seluruh transaksi kewajiban anggota (pembayaran/potongan) di Kopkar Auto2000 terinfo dengan baik di slip gaji setiap bulan sehingga karyawan tahu sejauh mana kewajibannya di koperasi. Setiap tahun juga diadakan rapat umum anggota untuk menjelaskan mengenai aktivitas koperasi dan neraca keuangan. Termasuk pembagian benefit berupa Sisa Hasil Usaha (SHU) yang pastinya menguntungkan anggota.

Keterbukaan manajemen Kopkar Auto2000 untuk menjalankan dan meraih amanat visi koperasi secara konsisten yakni

Menjadi koperasi karyawan dengan pengelolaan terbaik di Indonesia.


Pinjaman Multiguna